Copywriting untuk website dengan konten artikel keislaman. |
MENULIS artikel copywrting itu tidak mudah, tapi juga bisa dianggap sulit jika kita tahu strateginya. Dan hal itu sangat bermanfaat untuk meningkatkan views artikel di blog kita.
Berikut ini adalah tema di bawah ini bisa diulas menjadi puluhan judul artikel keislaman. Caranya, carilah inspirasi judulnya terlebih dahulu di https://keywordtool.io/, lalu buatlah judul satu artikel dari gabungan/keseluruhan keyword yang ada di situs tersebut.
Sebelum lanjut membuat artikel, ketiklah keyword nya di Google, insyaAllah akan muncul beberapa inspirasi judul di halaman pertama Google. Contoh, ketika mencari keyword.
"Yang Dibenci/Disukai Rasulullah".
maka, biasanya Google akan memberi saran keyword lain terkait, yang memunculkan inspirasi membuat judul lain. Muncullah keyword garapan baru di sana, dari kata "Yang Dibenci/Disukai Rasulullah", yang secara rinci ketemu demikian:
"warna yang dibenci rasulullah"
"3 golongan yang dibenci allah"
"hadits tentang orang yang dibenci allah"
"3 sifat yang dibenci allah"
Baca: Ini yang Anda Perlukan Untuk Menulis Konten Artikel SEO Berkualitas di Blog
Tahapan selanjutnya, klik dan bacalah 1-10 situs yang muncul di halaman pertama Google itu, lalu ambil poin-poin terbaik dari situs tersebut, dan susun menjadi susunan paragraf yang sama sekali beda dari semua situs tersebut. Caranya:
1. Copy semua poin paragraf artikel yang ingin diambil, paste di Notepad.
2. Jika sudah ada minimal 8 paragraf dalam satu artikel (600 kata), copy Notepad-nya ke Word.
3. Dari word, gantilah puluhan kalimat yang memiliki padanan kata, dengan kalimat lain yang satu makna. Misal, bila di sana ada kata sambung "jika", gantilah secara otomatis menggunakan "tool replace all" dengan kalimat "jika". Biasanya yang bisa diganti adalah kata-kata di bawah ini.
a. tetapi: melainkan, sedangkan.
b. dan: serta, lagipula.
c. atau: ataupun, maupun.
d. sebelumnya: selanjutnya, bilamana, sejak, sesudah.
e. agar: guna, untuk, supaya.
f. karena: sebab.
g. sehingga: sampai, akibatnya.
h. jika: jikalau, kalau, apabila (bahwa).
i. walaupun: meskipun, biarpun.
j. seperti: sebagai, bagai, bagaikan (lihat struktur kalimatnya dulu).
k. bahkan: apalagi, yaitu, yakni.
l. lalu: kemudian.
m. kecuali: selain, asal, melainkan.
n. sedang: tengah, di tengah.
o. saat: ketika, kala, waktu.
p. alasannya: pasalnya.
r. kepada: terhadap.
s. adalah: merupakan.
t. lagi: kembali.
u. pernah: suatukali, satuwaktu.
f. seraya: sambil.
w. padahal: sementara.
x. kondisi: keadaan.
dll,
Cara menggantinya ya memang harus sambil baca. Misal di tengah baca artikel gabungan itu kita menemukan kata "sedang", langsung saja ganti (klik replace) dengan kalimat "tengah". Maka, semua kata "sedang" di Word yang sedang dibaca akan berganti secara berjama'ah menjadi "tengah".
Copy Writing Artikel
4. Bila sudah rapi kalimatnya, kata per katanya, jangan lupa sisipkan keyword yang ingin diterapkan di paragraf. Minimalnya, letakkan 3 kata (ini maksimal) keyword terget di paragraf awal artikel dan paragraf terakhir saja. Jangan terlalu berlebihan meletakkan keyword dengan cara menyisipkannya di hampir semua paragraf. Apalagi tiap paragraf ada lebih dari 3 keyword. Google pintar mendeteksi spam (sampah) keyword belebih.
5. Setelah usai dibaca (harus minimal 600 kata), copy semua artikel di Word tadi ke Notepad. Jangan langsung memposting artikel secara utuh dari Word ke blog. Hal itu akan menjadikan tulisan font blog taqlid dengan font bawaan Word. Misal, font bawaan blog kita adalah Arial, namun ketika menulis di Word font kita pakai adalah font Georgia, maka, ketika artikel dicopas langsung ke blog tanpa melewati Notepad, dia akan mengikuti font bawaan Word. Dan hal itu sangat tidak baik untuk indexing mesin Google. Loading akan lebih lambat.
6. Setelah dipaste dari Notepad, pilihlah judul artikelnya sesuai kata kunci juga, atau gabungan dari kata kunci. Misal, seperti contoh hasil keyword di atas (Yang Dibenci/Disukai Rasulullah), kita menemukan keyword di bawah ini (melalui Keywordtool):
- yang dibenci nabi muhammad
- hal yang paling dibenci rasulullah
- orang yang dibenci rasulullah
- hal yang dibenci rasulullah saw
maka, susunlah judul dari gabungan hasil keyword di atas. Misalnya, kita susun judulnya menjadi: "Inilah 4 Hal yang Paling Dibenci Rasulullah Saw".
Lalu, ambil semua kalimat di atas menjadi sisipan kalimat dalam paragraf. Minimalnya, sekali lagi, di paragraf pertama dan terakhir. Dari judul itu, susunan paragraf pertama menjadi misalnya, begini:
"Hal yang paling dibenci Rasulullah Saw. itu bukan saja soal warna, binatang dan juga karakter buruk seorang muslim. Nabi Muhammad ternyata juga sangat membenci karakter orang-orang sebagai berikut".
Dan, di paragraf akhir, susunlah kalimat yang hampir sama dengan paragraf di awal itu. Ingat, yang hampir sama. Bukan yang sama persis. Misalnya,
"Demikianlah hal yang dibenci Nabi Muhammad Saw. dari karakter seorang muslim, yang meskipun dia iman, ia tidak disukai Rasulullah Saw.".
Baca: Video Maker Vegas untuk Da'i Virtual PP Matan yang Bikin Gregetan
7. Setelah selesai menyusun artikel copywriting di blog (lengkap dengan judulnya), sekarang aturlah beberapa bagian blog (body-post) di bawah ini agar memiliki data keyword yang ditarget:
a. Properties foto pelengkap postingan (title dan alt text).
b. Caption (keterangan) foto postingan.
c. Deskripsi postingan blog.
d. Link tautan (URL) permanen postingan blog tadi,
e. Heading postingan blog, dan
f. Sisipkan postingan yang bertema sama di tengah artikel blog sebelum diposting.
8. Selesai.
Biasanya, postingan copywriting akan naik di Google lebih cepat dari sepekan nangkring di halaman pertama jika semua unsur blog kita (metadata, rank Alexa.co,, umur blog) sangat optimal, dengan catatan tidak ada website lain yang rank Alexa.com nya lebih tinggi ikut memposting judul yang sama dengan postingan kita tadi.
Tahapan di atas hanyalah tahapan menulis copywriting yang tidak banyak dibuka rahasinya oleh jagad para copywriter. Tahapan menulis artikel dengan trik SEO lainnya masih banyak dan harus selesai menguasai cara menulis sesuai EYD. Tapi, untuk artikel sharing ini saya cukupkan demikian saja mengingat panjangnya pembahasan.
Demikian pengalaman dalam mengisi pelatihan menulis copywriting secara kreatif yang saya sampaikan dalam sebuah acara di Jepara, insyaAllah 25 Ramadhan 1440 H. [badriologi.com]